Pada aspek interior, komponen plywood adalah elemen sederhana yang sampai kini masih kerap digunakan. Di mana, biaya pasang plafon triplek jenis ini tak hanya terjangkau melainkan membuat langit-langit tampak rapi meski sederhana.
Bahkan, karena biaya pasang plafon triplek cukup terjangkau, sampai pada era modern seperti sekarang tak sedikit individu menggunakannya. Hal tersebut dilandasi alasan komponen ini memiliki berbagai manfaat maupun fungsi.
Tidak hanya aspek biaya, ketika hendak pasang plafon triplek setiap orang juga harus mempertimbangkan kelebihan maupun kekurangan komponen tersebut. Dengan begitu, tidak akan ada rasa sesal ketika telah menyematkannya di dalam rumah.
Hanya saja, pendanaan menjadi faktor utama yang harus diperhatikan agar proses pemasangan tidak terhambat. Untuk informasi detail mengenai biaya pasang plafon triplek serta aspek lain, silakan simak rangkuman berikut.
Daftar Isi
Keunggulan dan Kelemahan Plafon Triplek
Meski termasuk sebagai elemen penting dalam konstruksi rumah minimalis, bahan plafon dari triplek tentu mempunyai karakteristik tersendiri. Di mana, berbagai aspek kelebihan maupun kekurangannya perlu dipertimbangkan sebelum mengaplikasikannya.
Berikut adalah sejumlah kelebihan plafon triplek:
- Harga lebih terjangkau dibanding plafon jenis lain
- Mempunyai tekstur halus
- Mempunyai sifat kuat, lentur dan tahan lama
- Proses pemasangan terbilang mudah sehingga bisa menghemat waktu
- Tak mudah menyusut maupun melengkung
- Mempunyai bobot ringan
- Bisa diperbaiki atau diganti
Terlepas dari berbagai keunggulannya, triplek juga memiliki beberapa kekurangan antara lain:
- Rentan terhadap kerusakan jika terus terkena air
- Warna plafon triplek cenderung cepat pudar
- Tidak tahan api
- Sambungan plafon triplek umumnya akan terlihat sehingga mengganggu pandangan
Dengan adanya keunggulan maupun kelemahan di atas sejatinya tidak terlalu menjadi masalah. Terlebih, kekurangan seperti munculnya sambungan bisa di atasi dengan menutupnya menggunakan lapisan cat atau material lain.
Standar Ukuran Plafon Triplek
Agar mempermudah proses pengaplikasian langit-langit, tiap individu juga perlu mengetahui standar ukuran plafon triplek yang cocok dipasang pada ruangan. Di mana, standar ukuran paling sering dipakai untuk material pembuatan plafon yakni 122 cm x 244 mm dengan ketebalan kurang lebih 3, 4 hingga 6 mm.
Adapun bahan pembuatan langit-langit dari triplek tersebut sejatinya digunakan sebagai material guna membuat plafon kaso 4/6 maupun 5/7 pada ukuran rangka kayu berukuran 60 x 60 cm.
Apabila hendak memasangnya secara mandiri, sebaiknya ketahui terlebih dahulu cara hitung volume rangka plafon kayu. Dengan begitu, kesalahan dalam pembuatannya tidak akan terjadi sehingga menghabiskan banyak bahan.
Jika akan menyerahkan tugas pemasangan pada tenaga borongan, tentu pemilik rumah harus mempersiapkan biaya berlebih. Oleh sebab itu, silakan pertimbangkan proses pemasangan plafon triplek secara matang.
Rincian Biaya Pasang Plafon Triplek
Pada umumnya, guna menghitung kebutuhan budget guna memasang langit-langit plywood terdapat sejumlah komponen penting yang harus diperhatikan. Di mana, semua elemen akan mempengaruhi biaya pasang plafon triplek.
Adapun elemen-elemen penting tersebut mencakup volume area, harga satuan plafon triplek beserta upah tenaga kerja yang memasangnya. Supaya memudahkan semua kalangan saat hendak memasang komponen ini, berikut adalah perhitungan biaya pasang plafon triplek selengkapnya:
Volume Area
Aspek pertama yang harus diperhatikan adalah total volume area pengerjaan plafon triplek. Contohnya, pemasangan akan dilakukan pada ruang keluarga berukuran panjang 7 meter serta lebar 5 meter.
Maka, dapat dilakukan perhitungan volume area dengan ukuran:
- Lebar ruangan: 5 meter
- Panjang ruangan: 6 meter
- Ukuran Plafon: 122 cm x 244 cm
Maka:
- Luas ruangan: (Panjang x Lebar)= 7 m x 5 m = 35 m2
- Luas Plafon Triplek: 122 cm x 244 cm= 29.768 cm2 ( 2,9768 m2)
- Kebutuhan : (Luas Ruangan ÷ Luas plafon triplek)= 35 m2 ÷ 2,9768m2 = 12,757 lembar
Jadi pada luas ruangan 35 m2 yang hendak dipasang plafon triplek membutuhkan material triplek sebanyak 11,757 buah atau dibulatkan setidaknya menjadi 12 buah agar tidak kekurangan bahan.
Harga Plafon Triplek
Berikutnya, selaku pemilik rumah juga harus mengetahui harga plafon triplek. Di mana, untuk komponen tersebut yang memiliki ukuran 122 cm x 244 cm dan ketebalan 4 mm mulai dari Rp 100.000.
Oleh sebab itu, perhitungan biaya pembelian plafon triplek untuk ruangan seluas 35 m2 adalah 12 x Rp 100.000 yakni senilai Rp 1.200.000.
Baca Juga:
- Biaya Pasang Plafon Kamar 3×3 2024 dan Material
- Harga Pasang Plafon PVC Per Meter 2024, Material dan Tenaga
Upah Tenaga Kerja
Selanjutnya, saat hendak menggunakan tenaga tukang guna memasang plafon triplek tiap individu juga harus menghitung upah tukang. Di mana, perhitungannya bisa menggunakan rumus luas pengerjaan x harga borongan.
Di mana, harga borongan non material untuk pemasangan plafon triplek saat ini diperkirakan senilai Rp 50.000/ m2. Maka dapat dilakukan perhitungan 35 m2 x Rp 50.000 yakni sebesar Rp 1.750.000.
Sementara saat menggunakan jasa borongan sekaligus material, rumus penghitungannya bisa menggunakan metode di atas. Hanya saja, ketentuan mengenai biayanya harus didiskusikan terlebih dahulu dengan pihak penyedia jasa.
Jadi, untuk total harga pasang plafon triplek pada ruangan seluas 35 meter persegi membutuhkan anggaran senilai Rp 2.950.000 dari hasil perhitungan harga plafon Rp 1.200.000 di tambah upah tenaga kerja senilai Rp 1.750.000.
Sebagai catatan tambahan, penting bagi semua kalangan untuk mengetahui bahwa harga layanan maupun material di atas sejatinya dapat berubah sewaktu-waktu. Terlebih, nilai jual komponen tersebut di setiap wilayah juga berbeda-beda.
Tips Pilih Plafon Triplek
Terlepas dari biaya pasang plafon triplek, terdapat sejumlah tips agar membuat langit-langit dari bahan tersebut supaya lebih tahan lama. Dengan begitu, proses penggantiannya akan dilakukan pada waktu yang lama.
Berikut adalah tips memilih plafon triplek:
- Sebelum membuatnya menjadi plafon, silakan periksa grading bahan triplek melalui bahan kayu ataupun pemakaian bahan perekat.
- Memeriksakan material triplek lurus atau tidak melengkung secara menyeluruh.
- Perhatikan semua pinggiran triplek telah menempel dengan sempurna.
- Pastikan juga bagian tampak depan maupun belakang dari plafon triplek tidak terdapat kerusakan.
- Hindari tergiur pada plafon triplek harga murah di bawah pasaran
- Usahakan membeli material triplek bergaransi agar saat menemukan kerusakan dapat ditukar dengan komponen baru.
Apabila baru pertama kali hendak menggunakan plafon berbahan triplek, silakan menerapkan sejumlah tips di atas guna menghindari ketidaksesuaian hasil dari keinginan. Selain itu, pastikan juga untuk memantau pengerjaan tukang apabila menggunakan tenaga borongan.
Kesimpulan
Demikian informasi biaya pasang plafon triplek beserta beberapa aspek yang perlu diperhatikan mencakup perhitungan volume area, harga material dan upah tukang dari Tukangarsitek.com. Semoga dengan adanya rangkuman di atas dapat membantu semua kalangan dalam menggambarkan anggaran yang dibutuhkan.