Harga Borong Tenaga Pasang Baja Ringan Per Meter 2024

Belakangan ini harga borong tenaga pasang baja ringan ditanyakan sebagian orang di media sosial maupun forum informasi bangunan. Lantaran, mereka berencana merenovasi atap rumah dengan material tersebut.

Mengingat baja ringan terkenal memiliki sejumlah keunggulan, tak heran material ini semakin populer digunakan untuk rangka maupun atap rumah dan bangunan lainnya. Namun, setiap daerah memiliki harga borongan tenaga material tersebut berbeda-beda per meternya.

Harga borongan tenaga pasang baja ringan dihitung berdasarkan jenis pekerjaan, bahan yang digunakan serta ukurannya. Itulah salah satu alasan, pentingnya mengetahui cara menghitung borongan material ini.

Bagi yang berencana untuk mengganti rangka, atap rumah atau bangunan lainnya dengan baja ringan. Maka ketahui terlebih dahulu lama pemasangan, tips, rekomendasi jasa, keuntungan dan daftar harga borongan tenaga pasang baja ringan di bawah ini.

Daftar Harga Borongan Tenaga Pasang Baja Ringan Terbaru

Daftar Harga Borongan Tenaga Pasang Baja Ringan Terbaru

Meskipun telah memahami bagaimana cara menghitung biaya tenaga borong pasang baja ringan, akan lebih baik lagi jika Anda mengetahui kisaran harga di pasaran. Di mana , upah dibedakan berdasarkan jenis pekerjaan, ukuran dan bahan yang digunakan.

Di sisi lain, nantinya Anda juga bisa mengira-ira budget yang dikeluarkan ketika mengganti rangka, atap maupun bangunan lainnya dengan baja ringan. Lantas, berapa harga borong baja ringan per meternya?

Supaya menjadi informasi semua pihak, berikut adalah daftar harga borong tenaga pasang baja ringan:

Jenis PekerjaanHarga Borong Tenaga Pasang Baja Ringan
Pasang Rangka Baja RinganRp 40.000 Per Meter Persegi
Pasang Rangka Plus Material Kanal CNP Ukuran 0.75 mm
(Rangka Saja)
Rp 130.000 Per Meter Persegi
Borong Pasang Kanopi Baja Ringan
(Tanpa Material)
Rp 50.000 Per Meter Persegi
Pasang Rangka Baja Ringan Plus Material CNP 0.75 mm
(Atap Seng Spandek 0.30 mm)
Rp 200.000 Per Meter Persegi
Pasang Rangka Baja Ringan Plus Material CNP 0.75 mm
(Genteng Metal)
Rp 200.000 Per Meter Persegi
Pasang Rangka Baja Ringan Plus Material CNP 0.75 mm
(Genteng Metal Pasir)
Rp. 225.000 Per Meter Persegi
Pasang Kanopi Baja Ringan Model Minimalis
(Plus All Atap Metal)
Rp 300.000 Per Meter Persegi
Pasang Kanopi Baja Ringan Model Standar
(Plus All Atap Metal)
Rp 250.000 Per Meter Persegi

Berdasarkan data di atas, harga borong tenaga pasang baja ringan berkisar antara Rp 40.000 sampai Rp 300.000 per meter. Harga dibedakan berdasarkan jenis, model, dan ukuran pengerjaan tenaga borong.

Baca juga: Harga Borongan Tenaga Plesteran Per Meter dan Pengacian 2024

Catatan, harga borong tenaga pasang baja ringan di atas hanya sebagai referensi saja untuk memudahkan Anda menghitung pengeluaran budget. Lantaran, setiap daerah dan jasa memiliki anggaran berbeda untuk melakukan pekerjaan tersebut.

Lama Pemasangan Baja Ringan Menggunakan Tenaga Borong

Lama Pemasangan Baja Ringan Menggunakan Tenaga Borong

Lama pemasangan baja ringan menggunakan tenaga borong, bergantung dari jenis, model, dan ukuran pengerjaan. Misalnya Anda merenovasi atap dengan ukuran 4×8, maka estimasi waktu pemasangan baja ringan sekitar 3 sampai 4 hari.

Hal tersebutlah yang membuat sebagian orang beralih menggunakan baja ringan, ketimbang kayu untuk atap. Dari segi pemasangannya saja, rangka kayu memakan waktu lebih lama, yakni 1 minggu kurang lebih.

Di samping itu lama pemasangan baja ringan dapat dipengaruhi juga dari biaya tambahan lainnya. Ketika pemasangan Anda merasa lama, maka bisa menambahkan upah lain supaya renovasi cepat selesai.

Tips Memilih Jasa Borong Tenaga Pasang Baja Ringan

Tips Memilih Jasa Borong Tenaga Pasang Baja Ringan

Sebelum memutuskan menggunakan salah satu jasa borong tenaga pasang baja ringan, sebaiknya Anda mengetahui cara memilihnya. Hal ini bukannya tanpa alasan, pasalnya tak jarang orang mengeluh mendapatkan jasa yang kurang profesional.

Di mana harga murah, nyatanya hasil pengerjaan tidak memuaskan. Bahkan konstruksi rangka, atau atap baja ringan dengan jasa murahan bisa mengakibatkan bahaya atau bisa membuatnya ambruk.

Untuk meminimalisir terjadinya masalah dan kesalahan dalam pemasangan, berikut adalah tips memilih jasa borong pasang baja ringan:

  • Berpengalaman dalam arti memiliki jam terbang tinggi serta kerap melakukan hal-hal sulit terhadap pemasangan baja ringan.
  • Keahlian sebagai pengguna jasa harus memahaminya, lantaran mengganti atap menggunakan baja ringan wajib tahu cara penggunaannya.
  • Terdapat rencana anggaran biaya supaya memudahkan pengguna menjalin kerja sama dengan pemborong.
  • Komunikasi maksimal diperlukan ketika merombak bangunan memakai jasa borong tenaga pasang baja ringan. Karena meminimalisir salah penggambaran pekerjaan.
  • Saling menerima saran dengan baik, hal ini penting untuk kedua belah pihak antara pengguna serta pemborong. Hal tersebut erat kaitannya terhadap pekerjaan, di mana kekurangan material atau membantu proses renovasi menjadi lebih baik.
  • Terdapat kontrak kerja, apabila jasa borong tenaga pasang baja ringan sudah terkenal profesional. Di dalam kontrak tertulis waktu pengerjaan, harga pembayaran serta beberapa hal lainnya termasuk garansi.

Rekomendasi Jasa Borongan Pasang Baja Ringan

Rekomendasi Jasa Borongan Pasang Baja Ringan

Terdapat berbagai jasa borong pasang baja ringan di Indonesia yang bisa Anda gunakan. Di mana, saat ini pemanggilannya bisa dilakukan secara online melalui kontak WhatsApp atau website.

Lantas, pemborong mana saja yang cocok digunakan untuk pemasangan baja ringan? Berikut adalah beberapa rekomendasi jasa borongan pasang baja ringan:

  • Brighton Real Estate
  • Ilham Plafon
  • Karya Tukang
  • Pusat Baja
  • Nusantara Baja
  • Atap Rumah Baja Ringan
  • Nazua Baja Ringan

Selain rekomendasi di atas, Anda juga bisa mencari jasa borong tenaga pasang baja ringan di beberapa e-commerce Indonesia. Misalnya Tokopedia, atau Shopee, namun perlu diingat silakan lihat review atau rating terlebih dahulu, sebagai tolak ukur harga, serta profesional atau tidaknya pemborong tersebut.

Keuntungan Menggunakan Tenaga Borong Pasang Baja Ringan

Keuntungan Menggunakan Tenaga Borong Pasang Baja Ringan

Tidak hanya praktis, tenaga borong pasang baja ringan juga menawarkan sejumlah keuntungan. Karena nantinya proyek akan dilakukan berdasarkan rencana mulai dari anggaran, transparansi harga material, dan pengawasan pengerjaan.

Apabila tertarik menggunakan tenaga borong pasang baja ringan, berikut adalah beberapa keuntungannya:

  • Mendapatkan kepastian pengeluaran biaya.
  • Waktu pengerjaan sudah direncanakan terlebih dahulu serta selesai dengan akurat.
  • Tenaga pasang akan bertanggung jawab secara maksimal terhadap pekerjaan.
  • Meminimalisir risiko bertambahnya biaya terhadap waktu lembur ataupun harga material yang tidak sesuai.
  • Perkiraan harga borong tenaga pasang baja ringan sudah direncanakan terlebih dahulu.

Meskipun begitu, terdapat juga beberapa kekurangan ketika Anda menggunakan tenaga borong pasang baja ringan, seperti:

  • Sulit menilai kualitas pekerja.
  • Kesulitan dalam mengukur produktivitas pekerja.
  • Harga upah tenaga pasangan baja ringan secara borongan tidak bisa menjadi faktor penentu, tidak seperti pekerja harian.

Berdasarkan ulasan tersebut, Anda dapat mempertimbangkan jadi atau tidaknya menggunakan tenaga borongan pasang baja ringan. Hal ini merujuk pada terjadinya kesalahan yang tidak diinginkan.

Kesimpulan

Itulah pembahasan mengenai lama pemasangan, tips, rekomendasi jasa, keuntungan dan daftar harga borongan tenaga pasang baja ringan. Kesimpulannya, harga borongan tenaga pasang baja ringan berbeda-beda di setiap wilayah dan jasanya.

Mungkin itu saja ulasan dari TukangArsitek.com terkait lama pemasangan, tips, rekomendasi jasa, keuntungan dan daftar harga borongan tenaga pasang baja ringan. Semoga dengan adanya pembahasan tersebut, Anda bisa mempertimbangkan dan memilih jasa borong pasang baja ringan terbaik.

Tinggalkan komentar